KKL Prodi Manajemen Dakwah Fakultas Dakwah UIN Salatiga ke Bidang PHU Kanwil Kemenag Jatim

Surabaya. Selasa (14/2) KKL hari kedua kali ini sejumlah 70 Mahasiswa Prodi Manajemen Dakwah berkunjung ke Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Timur. Setelah sebelumnya mahasiswa belajar banyak tentang manajemen kelembagaan islam di PP Tebuireng, kali ini mahasiswa berkempatan belajar tentang manajemen penyelenggaraan haji dan umroh. Dosen dan mahasiswa disambut langsung oleh Kepala Bidang PHU Kanwil Kemenag Jatim Bp Dr. H Abdul Haris, M.Pd.I. dan Kabid Urusan Agama Islam Bp Misbahul Munir, M.Ag.

Pada kesempatan ini disampaikan kondisi terkini antrian pendaftaran jamaah haji khususnya di Jawa Timur yang memerlukan waktu 35 tahun masa tunggu keberangkatan, ini masih jauh lebih cepat dari Sulawesi selatan (48 tahun) dan Malaysia (128 tahun). Dengan kondisi bahwa Jatim memiliki kuota keberangkatan sekitar 35 ribu jamaah tiap tahunya termasuk jamaah dari Bali dan NTT.

Kabid PHU juga menyampaikan bahwa untuk menghadapi berhagai permasalahan Haji dan Umroh saat ini, diperlukan Inovasi-inovasi dalam manajemen haji dan umroh. Beliau menekankan bahwa inilah tantangan bagi para sarjana manajemen Dakwah kedepanya. Permasalah haji dan umroh ini tidak stagnan, terus bergerak dinamis sesuai dengan perkembangan sosial masyarakat yang ada saat ini.

Dengan paparan kondisi nyata terkait tantangan dan peluang penyelenggaraan haji dan umroh saat ini, mahasiswa menyambutnya dengan antusias. Acaranya yang direncanakan selesai dalam 2 jam, kali ini harus menambah waktu hingga 3 jam karena antusias mahasiswa dalam merespon hal tersebut.